Hijab Casual Edgy Style by Jenahara

Juli 13, 2016

Saya pertama kali berhijab tahun 2012. Putus cinta adalah alasan utama saya mengenakan hijab pada saat itu. Hahahaha. Semacam pelarian ya, tapi saya bersyukur karena pelariannya ke arah yang positif bukan ke negatif.  Bagi saya, tidak penting alasan awal berhijab, entah itu disuruh orangtua, mengikuti trend, atau barangkali sama seperti saya; putus cinta. Karena yang penting seiring bertambahnya waktu, usia, dan ilmu, pada akhirnya semua wanita muslimah akan mengerti makna menutup aurat adalah kewajiban wanita dalam islam.

Dulu sebelum berhijab saya selalu berpikir orang-orang yang berhijab ini sudah pasti punya banyak uang karena atribut pakaian yang dikenakannya lebih banyak daripada yang tidak berhijab. Mix and match pakaian hijab menurut saya kala itu adalah ritual yang repot dan dijamin membutuhkan waktu yang lebih lama daripada dandan biasa tanpa mengenakan hijab. Jadi kebayang kalau ngantor, saya harus bangun jam berapa untuk mempersiapkan itu semua ya?

Rupanya semua statement saya tadi terpatahkan oleh kejadian yang saya alami sendiri ketika memutuskan berhijab. Banyak yang bilang tidak usah takut rejeki hilang ketika berhijab, Inshaa Allah.. jika kita melangkah menuju arah yang benar Allah akan mencukupkan rejeki kita termasuk untuk urusan membeli pakaian penutup aurat. Benar saja lho, semuanya itu mengalir begitu saja. Saya tidak merasa sudah banyak uang untuk mencukupi kebutuhan sandang, tetapi toh saya bisa melengkapi kebutuhan pakaian saya setelah berhijab.

Siapa sangka saya yang dari dulu senang sekali mengecat rambut warna warni ini tiba-tiba memutuskan berhijab. Tanpa menghilangkan kebiasaan saya mewarnai rambut ini, saya masih berhijab sampai sekarang. Dulu seringkali saya mengalami yang namanya ‘bad hair day’ ketika akan bepergian, tapi karena sekarang sudah berhijab saya sudah nggak dipusingkan lagi dengan hal itu. Saya merasa hijab membuat hidup menjadi mudah dan simple

Dan sekarang ini trend busana muslim semakin berkembang pesat. Saya termasuk salah satu yang mengikutinya. Apalagi saya sempat menjadi staff disalah satu perusahaan hijab besar di Kota Bandung. Mau nggak mau saya harus melek informasi tentang perkembangan dunia hijab secara up to date. Saya senang sekarang banyak designer busana muslim Indonesia yang kiprahnya sudah mendunia. Bukan tidak mungkin Indonesia akan menjadi kiblat busana muslim dunia di masa yang akan datang lho.

Diantara sekian banyak designer busana muslim Indonesia, salah satu favorit saya adalah Jenahara. Saya nggak sembarang lho menyukai  Kak Jehan ini, selain sama sama keturunan batak suka dengan kepribadiannya yang humble, saya suka sekali dengan karya-karya busana muslim Jenahara. Nanida Jenahara Nasution yang kita kenal dengan Jenahara adalah seorang designer muda berbakat yang kini sudah malang melintang didunia rancang busana muslim hingga ke mancanegara, seperti Hong Kong, Thailand, hingga ke kota pusat fashion dunia, Milan.


Jenahara Nasution

Mungkin saya bukan pengamat fashion muslim yang handal tapi saya mau memberikan sedikit review saja mengenai busana muslim karya Kak Jehan. Saya memiliki postur tubuh yang tidak terlalu tinggi, saya selalu melihat kebanyakan designer yang membuat busana dengan size model dunia. Melihat itu saya jadi suka minder duluan. Apa memang nggak ada ya designer muslim khusus yang membuat busana dengan size yang saya punya?

Dan saya merasa kalau busana Jenahara menjadi solusi dari size yang saya punya ini. Alasannya adalah busana muslim Jenahara memiliki ciri khas casual, edgy, dan simple. Hal ini terinspirasi dari banyaknya perempuan-perempuan muda yang semakin tertarik mengenakan hijab. Dari sekian banyak tema busana karya Jenahara, saya sangat tertarik ketika Jenahara menciptakan trend busana muslim ‘Monochromatic Navajo’ yang menggabungkan warna basic hitam, putih, krem, dan abu-abu yang membuat rancangannya ini disukai oleh banyak kaum hawa dari mulai remaja hingga dewasa. Love banget deh!


https://www.instagram.com/jenahara/
Style rancangan ala Jenahara ini membuat saya tidak terlihat pendek. Paduan warna hitam dan putih membuat postur tubuh saya terlihat proporsional. Dan nggak hanya itu, tampilan casual style busana Jenahara ini membuat saya menjadi terlihat fashionable, bahkan terlihat agak lebih tinggi. Kekurangan-kekurangan yang ada ditubuh saya jadi tertutupi dengaan busana rancangan Jenahara ini. Apalagi warna-warna basic ini merupakan warna favorit saya. Kalau urusan monochrome style Kak Jehan juaranya deh. Saya merasa bahwa trend monochrome ini tidak akan pernah lekang dimakan jaman.

Dibawah ini saya akan tunjukan beberapa pilihan busana muslim Jenahara yang cocok untuk kalian yang mungkin bernasib sama dengan saya yang sama-sama punya postur tubuh tidak terlalu tinggi.


https://www.instagram.com/jenahara_update/
https://www.instagram.com/jenahara_update/
https://www.instagram.com/jenahara_update/
https://www.instagram.com/jenahara_update/
https://www.instagram.com/jenahara_update/
https://www.instagram.com/jenahara/
https://www.instagram.com/jenahara/


Potongan dari busana-busananya menurut saya sederhana, terlihat simple dan nggak banyak motif-motif. Dan walaupun hanya terdapat warna basic, tetapi tidak menghilangkan kesan model baju muslim nan anggun dan feminim bukan? Justru inilah kekuatan dari karya Jenahara; simple, minimalis dan berkelas. Busana muslim Kak Jehan ini bisa dipadupadankan dengan beberapa elemen pendukung. Diantaranya :

 Tas
Karena warna baju yang dipakai adalah netral, saya tidak terlalu kesulitan untuk menentukan akan mengenakan tas berwarna apa. Mau menggunakan warna yang senada dengan baju pun boleh-boleh saja. Tapi saya sangat rekomendasikan warna-warna seperti : merah, tosca, kuning, krem dan oranye. Sementara untuk jenis tasnya saya sarankan memakai jenis : clutch, structured, dan chain strap.


Xardi Red Faux Suede Plain Clutch
www.xardi.co.uk
Chanel style Luxurious handbag leather Quilted bag Chain Strap Purse
www.misi.co.uk

Sepatu
Untuk memperlihatkan kesan anggun dan feminim. Jenis sepatu heels sangat cocok untuk dipakai dengan busana Jenahara. Warna-warna yang dipakai bisa senada dengan warna tas yang dipakai. Tetapi saya sarankan untuk memakai heels warna : hitam, biru dongker, putih, cream atau merah. Dan type heelsnya pun ada beberapa yang saya rekomendasikan, yaitu : pump, platform wedges, espadrille wedges, dan stiletto.


Pedro-garcia-black-dakota-platform-wedge

Alexlo Espadrille Wedge Swamp Crochet


Kalung, Gelang, dan Belt
Untuk bagian kalung, gelang, dan belt ini hanya optional. Karena selera orang berbeda-beda, jadi bagian ini mungkin boleh ditiadakan karena bisa dianggap berlebihan, semua tergantung dari kenyamanan si pemakainya. Tetapi ada beberapa jenis aksesories yang saya rekomendasikan untuk melengkapi busana Jenahara ini.
Kalung : lajerad, drop, pendant, cameo
Gelang : wide cuff, cuff, arm band
Belt : skinny, ring, double buckle, woven


Nata Necklace Pink

https://www.instagram.com/jenahara_update/


So, udah kepikiran dong mau mix and match busana karya Jenahara dengan atribut yang mana? Saya yakin banget hijabers masa kini selain ingin tampil up to date, mereka pun nggak ingin diribetin sama busana yang dipakai. Koleksi baju muslim dari Jenahara menurut saya akan sangat mewakili keinginan tersebut, nggak salah deh saya jadikan Kak Jehan sebagai role model hijaber sekaligus designer muda berbakat masa kini. Kalian nggak cuma hanya bisa tampil anggun dan feminim, tapi juga bakal jadi pusat perhatian nantinya.

Edgy simple style by Jenahara
https://www.instagram.com/jenahara/


Tapi diantara semuanya itu, yang terpenting adalah bagaimana kita membangun kepercayaan diri dengan apa yang kita kenakan. Semoga rekomendasi yang saya berikan ini bisa menjadi solusi ya!

Dan jangan lupa untuk selalu update model baju muslim terbaru dan baju muslim modern disini : BliBliJenahara


Blibli.com Blog Competition
Blog Competition #ngeblogburit by blibli.com




Cheers,

Nesa


You Might Also Like

6 comments

  1. Wah bagus nih. Blogger plus model cocok banget.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Halo mas, itu modelnya Jenahara lho bukan saya hihii

      Hapus
  2. Jenahara selalu kereeen hihihii...
    Gud luck Neisia, salam kenal yaa :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Maka dari itu ngefans banget dari duluu sama Jenahara..

      Terimakasih udah baca kak, salam kenal juga yaa ;)

      Hapus
  3. wahh hijab casual style nya keren-keren..

    BalasHapus

Hi, thank you so much for stopping by. Let's connected!

- nesa -

Twitter

Instagram

Facebook Fanpage

Subscribe